Iklan

iklan

Akibat Sarana Minim, Siswa SMPN 2 Takokak Belajar Berdesakan

Tuesday, August 19, 2014 | 4:21:00 AM WIB Last Updated 2014-08-20T11:05:48Z
CIANJUR, [KC].- Ratusan siswa dan siswi SMPN 2 Takokak di Cianjur selatan belajar dengan perasaan was-was, akibat bangunan kelas yang mereka gunakan untuk kegiatan belajar mengajar terancam ambruk. Hampir seluruh kondisi atap bangunannya rusak parah termakan usia.
Tidak hanya itu ketidak nyamanan belajar juga terjadi akibat terbatasnya sarana dan prasarana lainya yang minim. Para siswa banyak yang terpaksa belajar berdesakan akibat terbatasnya meja dan kursi yang tersedia. Rata-rata satu kursi terpaksa diduduki oleh dua orang siswa.
Menurut Kepala Sekolah SMPN 2 Takokak, Suryana, kerusakan bangunan paling parah terjadi pada tiga unit ruang kelas kondisi atapnya terancam ambruk. Selain itu ruang kelas pun sangat tidak layak oleh siswa untuk dijadikan kegiatan belajar mengajar.
"Kondisi belajar berdesakan ini sudah terjadi saat tahun ajaran baru sekarang. Karena SMPN 2 Takokak ini minim dengan sarana prasarana. Yang ada sekarang sudah saatnya diperbaiki," kaya Suryana saat dihubungi, Senin (18/8)
‎​Tidak hanya masalah saran dan prasaran sekolah yang sangat minim, jumlah tenaga guru juga sangat terbatas. Saat ini jumlah pendidik SMPN 2 Takokak hanya ada 4 orang guru PNS termasuk Kepala Sekolah, tenaga honorer 16 orang sementara jumlah siswa sebanyak 483 siswa.
"Sebagai kepala sekolah tentu kami ingin sarana sekolah kami layak seperti yang lainnya. Minimal bisa mensejajarkan dengan sekolah di Cianjur meski ibarat mimpi. Melihat kondisi bangunan ruangan kelas saja mau ambruk serta kekurangan sarana dan prasarana seperti kurangnya mebeler dan lainya," katanya.
Kendati dibawah keterbatasan sarana dan prasarana, pihaknya tetap bersyukur karena dengan ditanamkan kedisiplinan yang melekat, baik terhadap guru dan siswa, program terus berlanjut cerdas, mandiri, edukatif, dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa (CERMAT).
"Kita berharap Pemkab Cianjur bisa memberikan bantuan untuk membangun ruang kelas yang baru agar proses kegiatan belajar mengajar bisa berjalan lebih maksimal. Saat ini kondisinya masih jauh dari idial. Bagaimana sekolah mau ditata dengan baik semnetara warga pun menggunakan jalan hilir mudik. Maka kenyamanan siswa untuk belajar sangat terganggu," tegasnya [KC-02/yr]**.
Gambar : Ilustrasi
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Akibat Sarana Minim, Siswa SMPN 2 Takokak Belajar Berdesakan

Trending Now

Iklan

iklan