![]() |
Dandim 0608 Cianjur |
KabarCianjur-Mande;Setelah sebelumnya menjadi inspektur upacara di SMA Negeri I Mande,Komandan Distrik Militer (Dandim) 0608 Cianjur, Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri Andi Perdana Kahar melanjutkan kegiatanya dengan menjadi pemateri pendidikan Pancasila dihadapan ratusan siswa SMA Negeri I Mande, Kec. Mande, Kab. Cianjur, Senin (6/2).
Kehadiran Dandim ditengah-tengah ratusan siswa SMA itu tidak lain merupakan salah satu kegiatan pendidikan bela negara yang saat ini terus dilakukan terhadap siswa-siswa di sejumlah sekolah diwilayah Cianjur.
Menurut Dandim, pemahaman pancasila dan pendidikan kewarganegaraan penting dimegerti oleh generasi muda bangsa, terutama kaum pelajar yang merupakan salah satu aset negara. Hal itu merupakan salah satu wujud dalam menumbuhkembangkan mental dan karakter bangsa melalui pengembangan kepribadian.
"Kita harapkan dengan sikap dan perilaku kesadaran bela negara secara dini dapat diresapi dan diimplementasikan oleh pelajar di cianjur ini," kata Dandim
Kegaiatanya sendiri lanjut Dandim, merupakan bagian dari pembinaan teritorial yang dilakukan pihaknya dalam rangka menciptakan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh serta kemanunggalan TNI dengan rakyat.
"Dengan kegiatan yang kita lakukan diharapkan dapat tercipta kondisi daerah yang kondusif, sehingga pembangunan dapat berjalan lancar yang pada muaranya akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tandasnya (KC-02)***
====================================================
Comments0
Terima Kasih atas saran, masukan, dan komentar anda.