HEADLINE
---
deskripsi gambar

Bupati Tjetjep Absen Saat Demokrat Sampaikan Berkas ke KPU Cianjur



CIANJUR, (KC).- Bupati Cianjur, H. Tjetjep Muchtar Soleh yang juga selaku Plt Ketua DPC Partai Demokrat (PD) absen atau tidak hadir dalam penyerahan berkas keanggotaan partai ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cianjur. Ketidak hadiran Tjetjep yang diwakilkan ke Sekretaris DPC PD Gatot Subroto tersebut bukan tanpa alasan. Pada hari yang sama dia harus menghadiri undangan di DPP PD di Jakarta.

"Pada waktu yang bersamaan beliau (Tjetjep-red) lagi ke Jakarta untuk memenuhi undangan dari DPP PD. Sehingga dalam penyerahan berkas keanggotaan partai diwakilkan ke kami. Tapi saya rasa tidak masalah, meski beliau tidak hadir," kata Sekretaris DPC PD Cianjur, Gatot Subroto.

Dalam penyerahan berkas yang akan di ferivikasi oleh KPU Cianjur tersebut, DPC PD Kabupaten Cianjur baru menyerahkan data sebanyak 1.009 yang dibendel dalam dua buku besar. Pihak PD akan melampirkan kembali data jika data yang ada masih kekurangan.

Sementara itu, Ketua Pokja Ferivikasi KPUD Cianjur Asep Rudiana mengatakan, saat ini pihaknya baru bisa menerima berkas yang disampaikan parpol yang nantinya akan dilakukan ferifikasi. Untuk tahapan ferivikasi faktual akan dilakukan setelah pihak KPU Pusat dan Provinsi melakukan ferivikasi.

"Saat ini berkas dari parpol ini kita simpan ditempat yang aman. Pada saatnya nanti baru kita akan melakukan ferivikasi. Dalam melakukan ferivikasi dilakukan secara acak dengan mengambil sampling per sepuluh dari data yang disampaikan," kata Asep (KC-02)**.


Also Read:
Post a Comment
Close Ads