Iklan

iklan

10 Ribu Umat Islam di Kawasan Wisata Cipanas Meriahkan Peringatan Tahun Baru Hijriyah

Saturday, October 25, 2014 | 5:27:00 PM WIB Last Updated 2014-10-25T10:27:00Z
CIANJUR, [KC].- Tidak kurang dari 10 ribu umat islam dari wilayah Kecamatan Pacet dan Cipanas Kabupaten Cianjur turut larut memeriahkan peringatan tahun baru hijriyah 1 Muharam 1436 Hijriyah yang jatuh pada Sabtu (25/10/14). Kegiatan tersebut dilaksanakan dan dipusatkan di lapang depan Istana Kepresidenan Cipanas.

Kegiatan yang dilaksanakan dan diprakarsai oleh sejumlah tokoh umat islam dikawasan wisata Cipanas itu juga dijadikan ajang desakan pencanangan 1 Muharam sebagai Hari Santri Nasional (HSN) sebagaimana janji Presiden Jokowi (Joko Widodo) saat kampanye sebelum menjadi presiden.

Kondisi tersebut bertolak belakang dengan yang ada di Cianjur kota. Peringatan 1 Muharam di pusat Cianjur kota terpantau sepi. Tidak mencolok ada kegiatan seperti yang terjadi di kawasan wisata Cipanas. Setiap tahun peringatan 1 Muharam selalu diwarnai dengan berbagai kegiatan yang dihadiri oleh ribuan masyarakat.

Ketua Panitia pelaksanaan Gebyar Muharram 1426 Hijriyah KH. Misfallah Yusuf mengungkapkan, peringatan tahun baru hijriyah 1 Muharam yang dikemas dalam kegiatan Gebyar Muharam tersebut merupakan program yang dilaksanakan setiap tahunnya. Kegiatan yang dilaksanakan kali ini merupakan yang ke lima telah dilaksanakan.

"Apa yang kita lakukan ini merespon janji Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menjadikan tanggal 1 Muharam atau tahun baru islam sebagai Hari Santri Nasional (HSN). Dari sinilah kita mulai, kita ingin bahwa peringatan tahun baru islam ini benar-benar dirasakan oleh umat islam. Tidak hanya memperingati, jauh lebih dari itu bisa meningkatkan iman dan taqwa," kata Misfallah disela kegiatan.

Pihaknya berharap, kedepan kegiatannya bisa dilaksanakan lebih baik lagi, terutama kegiatan-kegiatan yang menyangkut upaya peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. "Peringatan 1 Muharam kali ini kita mengambil tema Gebyar Muharam 1436 Hijriyah Cipanas Bershalawat, kedepannya bisa diikuti lebih banyak lagi. Kalau saat ini hanya 10 ribu peserta,kedepan ingin lebih banyak lagi," katanya [KC-02/tis]**.


Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 10 Ribu Umat Islam di Kawasan Wisata Cipanas Meriahkan Peringatan Tahun Baru Hijriyah

Trending Now

Iklan

iklan