KPU Cianjur Prediksikan DPS Pilbub Capai 1,7 Juta Lebih
5:05:00 AM
CIANJUR, [KC].- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cianjur memprediksikan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) pada pemilihan bupati dan wakil bupati Ciaanjur tahun 2015 diperkirakan mencapai 1,7 juta lebih pemilih. Hal itu berdasarkan jumlah penghitungan sementara dan data yang masuk ke pusat data KPU yang hingga kini tengah di update.
Komisioner KPU Kabupaten Cianjur Bidang Teknik, Kusnadi mengatakan, berdasarkan data yang masuk, jumlah DPS yang terdata sebanyak 1,7 juta lebih pemilih. Jumlah tersebut lebih banyak dibandingkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilpres lalu yang mencapai 1.682.196 orang.
"Jumlah itu baru sebatas perkiraan, dan saat ini kami sedang merapikan data tersebut jelang pleno 2 September mendatang," kata Kusnadi saat ditemui, Senin (31/8).
Setelah DPS itu ditetapkan, kata Kusnadi, masih ada waktu selama lima hari untuk melakukan perbaikan terhitung dari DPS itu disampaikan. "Masa perbaikan dimulai dari 20-25 September. Jika seandainya ada pemilih yang belum terdaftar, maka akan dimasukan ke dalam DPTB1," terangnya.
Kusnadi menyebutkan, setelah masa perbaikan tersebut, KPU Kabupaten Cianjur akan menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada 1 atau 2 Oktober 2015. "Setelah tahapan perbaikan selesai dilakukan, maka akan diteruskan dengan melakukan rapat pleno pengesahan DPT," paparnya.
Kusnadi menambahkan, saat ini KPU Kabupaten Cianjur menyiapkan sebanyak 3.921 TPS di seluruh wilayah Kabupaten Cianjur. Jumlah tersebut sama dengan pelaksanaan Pemilihan Presiden 2014. "Jumlah TPS tetap sama dengan pilpres, namun jumlah pemilih sekarang maksimal untuk satu TPS adalah 800 orang," pungkasnya [KC-02/ts]**
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT
Komisioner KPU Kabupaten Cianjur Bidang Teknik, Kusnadi mengatakan, berdasarkan data yang masuk, jumlah DPS yang terdata sebanyak 1,7 juta lebih pemilih. Jumlah tersebut lebih banyak dibandingkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilpres lalu yang mencapai 1.682.196 orang.
"Jumlah itu baru sebatas perkiraan, dan saat ini kami sedang merapikan data tersebut jelang pleno 2 September mendatang," kata Kusnadi saat ditemui, Senin (31/8).
Setelah DPS itu ditetapkan, kata Kusnadi, masih ada waktu selama lima hari untuk melakukan perbaikan terhitung dari DPS itu disampaikan. "Masa perbaikan dimulai dari 20-25 September. Jika seandainya ada pemilih yang belum terdaftar, maka akan dimasukan ke dalam DPTB1," terangnya.
Kusnadi menyebutkan, setelah masa perbaikan tersebut, KPU Kabupaten Cianjur akan menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) pada 1 atau 2 Oktober 2015. "Setelah tahapan perbaikan selesai dilakukan, maka akan diteruskan dengan melakukan rapat pleno pengesahan DPT," paparnya.
Kusnadi menambahkan, saat ini KPU Kabupaten Cianjur menyiapkan sebanyak 3.921 TPS di seluruh wilayah Kabupaten Cianjur. Jumlah tersebut sama dengan pelaksanaan Pemilihan Presiden 2014. "Jumlah TPS tetap sama dengan pilpres, namun jumlah pemilih sekarang maksimal untuk satu TPS adalah 800 orang," pungkasnya [KC-02/ts]**
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT