HEADLINE
---
deskripsi gambar

Herman Jenguk Ma Acih

CIANJUR, [KC].- Calon wakil bupati Cianjur nomor urut 2 Herman Suherman menjenguk Mak Acih (80), korban luka bakar  yang kini  dirawat di ruangan samolo  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Cianjur .  "Kami atas nama pasangan calon bupati dan wakil bupati Cianjur nomor urut 2 Irvan Rivano Muchtar dan Herman Suherman sangat prihatin atas kejadian tersebut," kata Herman.

Ma Acih merupakan warga Kampung Jero RT 3 RW 3, Desa Maleber, Kecamatan Karangtengah, Cianjur. Ia mengalami luka bakar Rabu (7/10/2015). Kejadian kebakaran itu bermula dari api yang berasal dari tungku masak yang setiap hari diandalkannya untuk memasak.

Tanpa sengaja, membakar sarung yang dipakainya. Akibat kejadian ini, Mak Acih mengalami luka bakar parah hingga mencapai  sekitar 70 persen dari mulai  pinggang hingga ujung kakinya. Mak Acih pun selama ini tinggal sendirian di rumahnya."Ini merupakan ujian yang harus dihadapi. Tetaplah sabar sambil berusaha berdoa kepada Allah SWT agar segera lekas sembuh seperti sedia kala," papar Herman.

Herman mengakui, mendapat informasi Ma Acih mengalami luka bakar, dari relawan Beriman (Bersama Irvan dan Herman), koordinator lapangan (Korlap), Kampung Jero Desa Maleber Karangtengah. Mengetahui informasi tersebut, Herman langsung meresponsnya dan menjenguk ke rumah sakit cianjur. "Ini bentuk kemanusiaan, apalagi Mak Icih sendirian. Suaminya sudah meninggal dunia, begitu juga anaknya sama sudah meninggal dunia," papar Herman.

Ke depan, kata Herman, jika Mak Icih sudah bisa pulang ke rumahnya. Ia akan memfasilitasi Mak Icih untuk tinggal di Yayasan Panti Jompo. "Kalau di panti jompo, semuanya terjamin. Dari mulai makan, tidur, kesehatan dan lainnya," imbuhnya [KC-02/dak]**

Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
Also Read:
Post a Comment
Close Ads