CIANJUR,[KC],- Pasien yang dibawa pulang paksa keluarga RS Damais Jakarta ke Cianjur beberapa hari lalu dinyatakan Negatif Covid 19 setelah hasil swab test dari sampel pasien diterima Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, sebelumnya pasien tersebut terindikasi positif berdasarkan rapid test RS Dharmais Jakarta.
Juru Bicara Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Cianjur, Yusman Faisal mengungkapkan bahwa timnya sudah mengambil hasil swab test pasien di RS Damais Jakarta dan hasilnya dinyatakan Negatif.
" persentase hasil rapid test memang diangka 60-80 persen. Namun untuk memastikan positif atau tidaknya, tetap melalui tahapan berikutnya yakni swab test." Kata Yusman.
Yusman menambahkan, penyakit kronis pasien kemungkinan menjadi penyebab rapid test menunjukkan indikasi positif Corona. Mengingat sama halnya dengan Corona, penyakit bawannya membuat sistem imun menurun sehingga tidak lolos dari hasil rapid test.
"Rapid test itu sekadar mengecek sistem imun, bukan langsung spesifik virusnya. Makanya belum bisa dipastikan yang rapid testnya positif, ketika swab test akan positif juga. Contohnya pasien ini, dari rapid test positif, ternyata berdasarkan swab test negatif," paparnya.
Menurutnya, pasien saat ini masih menjalani perawatan di RSUD Sayang Cianjur. Jika sudah membaik, maka pasien tersebut bisa pulang ke rumah. "Kita lihat perkembangannya, kalau membaik boleh pulang. Karena hasilnya sudah diketahui negatif untuk Covid-19," tuturnya.
Keluarga pasien, lanjut Yusman, masih dipantau hingga beberapa hari ke depan. Mengingat meskipun setelah rapid test juga negatif, mereka baru pulang dari daerah yang masuk dalam zona merah.
"Kalau memang bagus bisa beraktivitas lagi, tapi tetap diwajibkan pakai masker," tuturnya.
"Selain itu kami juga ingatkan ke petugas medis lain di Cianjur agar tidak mencontoh, sebab seharusnya keluarga tidak memulangkan paksa pasien meskipun baru terindikasi positif berdasarkan rapid test. Lebih baik sabar menunggu swab test," pungkasnya. [KC. 10/Net]**
Home
dinas kesehatan cianjur
kabarcianjur
virus corona cianjur
Pasien Yang Dibawa Paksa Keluarga Dinyatakan Negatif Covid 19
Trending Now
-
CALON ANGGOTA DPRD KAB CI ANJUR DARI PARTAI BURUH DAERAH PEMILIHAN 3 CIANJUR Sumber : https://infopemilu.kpu.go.id
-
CIANJUR,[KC],- Warga masyarakat Cianjur diminta agar waspada akan potensi penyebaran penyakit DBD, terlebih saat musim hujan. Sebagai upaya...
-
CIANJUR, [KC].- Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Pertambangan (PSDAP) Kabupaten Cianjur melayangkan surat himbauan kepada enam perusaha...
-
Telah disadari bersama bahwa saat ini pendidikan sudah menjadi kebutuhan bagi umat manusia, hal ini disebabkan oleh semakin meningkatnya...
-
CALON ANGGOTA DPRD KAB CIANJUR DARI PARTAI KEBANGKITAN NUSANTARA DAERAH PEMILIHAN 3 CIANJUR Sumber : https://infopemilu.kpu.go.id