Presiden RI Joko Widodo Datang Ke Cianjur Untuk Memberikan Bantuan Kepada Korban Gempa Di Cianjur
8:43:00 AM
CIANJUR [KC],- Presiden RI Joko Widodo secara simbolis memberikan bantuan untuk korban gempa Cianjur, yang dipusatkan di Yonif Raider/300, Kamis (8/12/2022).
Sebelumnya Presiden RI Joko Widodo mengatakan, korban gempa Cianjur akan mendapatkan bantuan rekontruksi rumah sebesar Rp10 juta untuk rumah rusak ringan, Rp25 juta untuk rusak sedang dan 50 juta untuk rumah rusak berat.
“Namun, setelah saya hitung lagi dan bertanya kepada Menteri Keuangan, saya putuskan yang Rp50juta menjadi Rp60juta, yang Rp25 akan menjadi Rp30juta, yang Rp10juta akan menjadi Rp15juta,
Bantuan tersebut akan diberikan secara bertahap. Turut hadir Gubernur Jabar, Ridwan Kamil, Menteri PUPR, Basuki Tjahkumolo, Bupati Cianjur, H. Herman Suherman dan tamu undangan lainnya.[cianjur/net 04]