Iklan

iklan

Akibat Konsleting, Motor Metik Terbakar di Depan SPBU

Monday, March 26, 2012 | 6:51:00 PM WIB Last Updated 2012-03-27T15:01:58Z
Jln. K.H. Abdullah bin Nuh (KabarCianjur) - Diduga akibat konsleting, motor metik Suzuki Spin nopol F 4371 WW yang baru saja mengisi premium terbakar di pintu keluar Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) dibilangan Jalan K.H. Abdullah bin Nuh, Kabupaten Cianjur, Senin (26/3) sekitar pukul 10.30 WIB.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya saja kebakaran tersebut sempat membuat panik petugas SPBU. Beruntung api dengan cepat bisa diatasi setelah beberapa petugas SPBU menyemprotkan cairan pemadam kebakaran.
Menurut keterangan seorang saksi mata, peristiwa yang sempat mendapatkan perhatian warga yang melintas itu terjadi ketika dua orang pengendara motor mengisi BBM di SPBU yang lokasinya sekitar 200 meter dari gedung DPRD Cianjur. Setelah mengisi BBM, pengendara motor berupaya menyalakan motornya tapi tidak bisa hidup.
"Saya melihat pengendara motor itu mendorong motornya ke arah luar SPBU. Kemudian keduanya terlihat memperbaiki motornya yang tidak bisa hidup. Tidak lama berselang saya melihat ada api menyala didekat sepeda motor, saya berteriak memberitahukan kepada keduanya yang terlihat panik dan berupaya memadamkan api," kata Supiadin alias Jae (33) saksi mata yang berada didekat lokasi kebakaran.
Dengan cepat api membesar dan menyambar motor, sehingga pengendara motor menjauh. Sementara petugas SPBU yang melihat adanya kobaran api berupaya membantu memadamkan api. Hanya saja masih kalah cepat, saat petugas mengambil alat pemadam kebakaran api sudah membesar dan menyambar motor hingga terjadi ledakan.
Upaya petugas SPBU untuk memadamkan api dengan tabung pemadam kebakaran tidak membuahkan hasil. Akhirnya petugas SPBU tersebut menyemprotkan cairan pemadam kebakaran, baru api berhasil dipadamkan.
"Mungkin karena bensinya masih full, sehingga tidak mempan dipadamkan dengan tabung pemadam kebakaran, baru setelah disemprot dengan cairan busa, api bisa dipadamkan," kata Supiadin.
Petugas kepolisian yang mendapatkan laporan segera mendatangi lokasi dan membawa bangkai motor yang sudah terbakar ke Mapolsek Cianjur. Dari keterangan petugas, motor yang terbakar tersebut baru saja mengisi full BBM.
"Keterangan pemiliknya dia beli BBM Rp 16.000,-, setelah itu distarter tidak nyala dan bermaksud ingin memperbaiki, tapi keburu terbakar," kata seorang petugas (KC-02)***.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Akibat Konsleting, Motor Metik Terbakar di Depan SPBU

Trending Now

Iklan

iklan