Iklan

iklan

Bantuan Terhadap Korban Bencana Cidamar Terus Mengalir

Tuesday, December 10, 2013 | 5:22:00 AM WIB Last Updated 2013-12-09T22:22:10Z
BENCANA alam yang terjadi diwilayah Kecamatan Cidaun dan Cikadu beberapa hari lalu mengundang banyak keprihatinan dari berbagai kalangan. Mereka seperti berlomba untuk memberikan bantuan kepada warga yang menjadi korban bencana banjir bandang dan tanah longsor tersebut.

Ada yang datang dengan mengatasnamakan pribadi, ada yang mengatasnamakan organisasi ada juga yang mengatasnamakan partai bahkan calon anggota (caleg) legislatif untuk Pemilihan Umum Anggota DPR, DPD dan DPRD. Mereka seperti berlomba untuk mencari simpati dari warga masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh salah satu caleg Provinsi Jawa Barat dari Partai Demokrat untuk daerah pemilihan Jawa Barat III (Cianjur-Kota Bogor), Irvan Rivano Muchtar. Dia mengaku tergerak hatinya untuk memberikan bantuan kepad apara korban bencana alam. Namun ia enggan disebutkan kalau aksinya tersebut merupakan upaya untuk menarik simpati warga."Saya sangat prihatin melihat bencana alam yang terjadi di wilayah Cianjur Selatan, khususnya di dua desa di Kecamatan Cidaun," kata Irvan saat dihubungi Senin (9/12).

Menurutnya, pemberian bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian terhadap para korban. Untuk mengetahui kondisi sebenarnya, dia tidak segan-segan langsung terjun ke lepangan. "Ini merupakan bentuk perhatian kami terhadap masyarakat Cianjur. Bantuan yang diberikan mungkin tidak akan mencukupi bagi para korban bencana alam. Meski begitu, bantuan itu setidaknya akan mengurangi beban para korban. Mudah-mudahan bantuan itu dapat bermanfaat," tegasnya.

Dikatakan Irvan, bantuan yang diberikan kepada para korban bencana alam adalah berupa pakaian, selimut, tikar, dan sembilan bahan pokok serta lainnya. Tak hanya itu, sebagai Ketua Umum Karang Taruna Kabupaten Cianjur pihaknya juga telah memerintahkan Karangtaruna Cidaun untuk senantiasa membantu para korban bencana. "Saya sudah intruksikan Karangtaruna untuk membantu, baik bantuan tenaga dan pikiran guna memulihkan kondisi dan situasi para korban bencana alam," katanya.[KC=02]***.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bantuan Terhadap Korban Bencana Cidamar Terus Mengalir

Trending Now

Iklan

iklan