Iklan

iklan

Daging Ayam Mahal, Pedagang Banyak Yang Tutup

Monday, September 1, 2014 | 4:59:00 AM WIB Last Updated 2014-09-01T16:31:22Z
CIANJUR, [KC].- Akibat mahalnya harga daging ayam, sejumlah pedagang disejumlah pasar tradisional di Cianjur lebih memilih menutup usahanya. Mereka kebingungan untuk menjual daging ayam akibat tingginya harga.

"Bingung ngejualnya, banyak masyarakat yang biasanya membeli daging ayam, mereka mengurungkan setelah tahu harganya mahal. Makanya untuk sementara kami lebih memilih tidak berjualan," kata Asep (36) seorang pedagang ayam di Pasar Muka Cianjur.

Para pedagang menduga, mahalnya harga daging ayam tersebut akibat ulah para peternak ayam. Sebab setiap jari harga daging ayam selalu mengalami kenaikan. "Kami hanya menduga ini sengaja dimainkan, kalau terus seperti ini kami para pedagang semuanya bisa saja mogok berjualan," katanya.

Hal senda jiga diungkapkan oleh pedagang lainya, kenaikan harga daging ayam dirasakan sangat merugikan para pedagang. Akibat harga mahal, para pembeli juga menurun drastis.

"Ayam itu kami terima per kilonya saat ini sudah mencapai Rp 24 ribu, belum termasuk ongkos motong dan bersihin dan transportasi. Mau dijual berapa, tentu kalau kita jual murah, sebagai pedagang tidak akan ada yang mau merugi," kata Suparman (40).

Seharusnya harga idial jual ayam itu berkisar antara Rp 26 ribu hingga Rp 30 ribu per kilogramnyam "Harga sekarang itu melebihi harga ketika sedang marema. Makanya para pedagang lebih memilih tidak berjualan daripada rugi," katanya.

Dewi Anggriani (26) seorang ibu muda asal Pabuaran Cianjur itu mengaku kesulitan mencari daging ayam. Kalaupun ada harganya jauh lebih mahal.

"Sulit dapatnya, tadi sudah muter-muter, tapi dapat juga akhirnya. Tapi harganya mahal, makanya hanya beli setengah kilo, tadinya mau beli satu kilo," kata ibu yang juga seorang guru itu.

Selaku masyarakat hanya bisa berharap, harga daging ayam bisa kembali normal. Karena kebutuhan daging ayam sangat dibutuhkan oleh masyarakat. "Inginnya kembali seperti semula, mudah didapat dan harga terjangkau. Tidak seperti sekarang, sulit dan mahal," harapnya [KC-02]**.

Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Daging Ayam Mahal, Pedagang Banyak Yang Tutup

Trending Now

Iklan

iklan