Iklan

iklan

Cianjur Kirim 25 Pesilat Pada Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat

Thursday, November 27, 2014 | 4:06:00 AM WIB Last Updated 2014-11-26T21:08:45Z
CIANJUR, [KC].- Sebanyak 25 pesilat asal Kabupaten Cianjur siap berlaga dalam ajang kejuaraan Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat ke 3 yang akan dilaksanaakan mulai dari tanggal 26 sampai dengan 28 Nopember 2014 di GOR Tri Lomba Juang Bandung.

Para pesilat Cianjur tersebut merupakan hasil seleksi dari sejumlah perguruan silat yang ada. Mereka akan turun di semua kategori seperti penampilan perorangan, penampilan seni silat berpasangan putra serta penampilan berkelompok.

"Atlet silat yang kami kirim itu merupakan hasil seleksi dari 118 padepokan atau paguron. Akhirnya berhasil menjaring sebanyak 18 padepokan silat se Kabupaten Cianjur yang akan mengikuti ajang seni bela diri itu," kata Ketua IPSI Kabupaten Cianjur Ucup Ditamihardja, Rabu (26/11).

Keikutsertaan Cianjur pada ajang tingkat Jawwa Barat itu mengacu pada surat dari Pengprov Jawa Barat nomor 080/IPSI-JBR/X/14 tanggal 6 Oktober 2014 perihal pelaksanaan kegiatan Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat ke 3 tahun 2014.

Dikatakan Ucup, Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat untuk tahun ini, menargetkan untuk berbuat yang lebih baik dari tahun sebelumnya. "Kita tidak menargetkan muluk-muluk, hanya ing lebih baik dari tahun sebelumnya atau minimalnya bisa mempertahnkan," katanya.

Meski minim anggaran, tidak menghalangi semangat para pesilat untuk ikut dalam kejuaraan tersebut. "Para atlit silat mengeluarkan biaya masing-masing dengan harapan dapat menambah pengalaman serta dalam rangka meningkatkan prestasi atlit ditingkat yang lebih tinggi lagi," kata Wakil Ketua IPSI Ade Teguh.

Wakil Bupati Cianjur, H. Suranto disela pelepasan atlit silat untuk Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat menyampaikan ucapan selamat bertanding dan tetap melakukan yang terbaik untuk IPSI Cianjur di kejuaraan Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat ke 3. Hal ini menjadi modal bersama dalam peningkatan prestasi di bidang cabang olahraga pencak silat.

Suranto merasa salut dengan tekad dan semangat para pesilat yang akan terjun di kejuaraan tingkat Provinsi Jawa Barat. Dengan mengikuti berbagai kejuaraan ditingkat yang lebih tinggi, Suranto berharap semoga para atlit silat dapat mengukir prestasi yang baik juga dapat menjaga nama baik IPSI Cianjur di mata dunia persilatan khususnya ditingkat provinsi.

"Kita menyadari sepenuhnya bahwa peningkatan prestasi seperti halnya cabang olahraga pencak silat saat ini kurang diminati khususnya dikalangan pelajar sampai pemuda. Padahal muatan ekstrakulikuler di setiap sekolah di Cianjur terus digalakkan. Ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk dapat terus mendukung padepokan yang masih bertahan dalam membina para pesilat yang tetap semangat sekalipun dengan sedikit peminat," kata Suranto.

Sebelum melepas kontingen atlit silat, Wakil Bupati Cianjur, Suranto juga  memberikan sumbangan materi pribadi yang diterima oleh Ketua Pengcab IPSI Cianjur yang langsung di estapetkan kepada tim pendamping atlit. Selain itu Suranto juga memberikan pinjaman sementara sebuah fasilitas kendaraan pribadi untuk para atlit yang akan bertanding demi nama baik Cianjur [KC-02]**.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Cianjur Kirim 25 Pesilat Pada Festival Pencak Silat Tingkat Jawa Barat

Trending Now

Iklan

iklan