Iklan

iklan

Haji Herman Minta Kang Jabur Tak Hanya Seremonial

Admin
Friday, March 6, 2020 | 7:02:00 PM WIB Last Updated 2020-03-06T12:02:27Z
CIANJUR,[KC],- Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Cianjur melaksanakan Rapat Koordinasi pembentukan Kang Jabur atau Tukang Ngejaga Lembur di Pendopo Kabupaten Cianjur, Jumat (6/3). Plt. Bupati Cianjur Haji Herman Suherman menekankan agar upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat ini, jangan hanya menjadi seremonial saja.

"Jangan hanya "duk ces" saja. Ini ide bagus dan jangan sampai hanya seremonial saja. Saya instruksikan para camat untuk membantu pelaksanaan program yang diinisiasi Polres ini. Kawal dari pembinaan, kelengkapan pendukung, dan kegiatan hariannya," kata Haji Herman melalui sambutannya.

Kang Jabur nantinya akan difungsikan sebagai satuan tugas keamanan desa yang dibentuk oleh para kepala desa. Ini diproyeksikan sebagai respon masyarakat di tingkat desa secara sukarela dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban.

Haji Herman juga menganggap personil Kang Jabur yang jumlahnya bisa mencapai 30-50 orang di tiap desa sebagai aset yang harus dioptimalkan. "Jumlahnya bisa mencapai 11,171 orang. Kalau ini berjalan baik, Cianjur pasti aman dan tentram," kata Haji Herman.



Kapolres Cianjur AKBP Juang Andi Priyanto juga menekankan bahwa kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungannya sendiri, penting untuk digalakan. Menurutnya, Pos Keamanan Lingkungan dan kewajiban lapor 24 jam perlu dihidupkan kembali. "Selain upaya menunjukkan bahwa negara hadir di tengah masyarakat, ini juga upaya melibatkan masyarakat saling peduli terhadap lingkungannya sendiri," kata Juang.

Menurut catatan Juang, beberapa kasus keamanan dan ketertiban yang marak terjadi di Cianjur antara lain pencurian motor, peredaran narkoba, dan kerentanan prostitusi. "Ini kasus yang sebenarnya bisa ditekan jika masyarakat saling peduli. Tahu dan kenal lingkungannya, saling menjaga. Kang Jabur bisa ambil peranan di sana," kata Juang menambahkan.

Komandan Kodim Cianjur Letkol Inf. Rendra Dwi Ardhani menegaskan pada para audiens, terdiri dari Kapolsek, Danramil, dan para Camat, yang hadir agar memastikan rekrutmen Kang Jabur sesuai kebutuhan dan tugas yang nantinya akan diemban. "Pastikan memang warga yang berdedikasi, punya catatan baik. Jangan sampai kita malah rekrut orang yang catatannya tidak baik. Malah bisa pagar makan tanaman," katanya. [KC.08]**
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Haji Herman Minta Kang Jabur Tak Hanya Seremonial

Trending Now

Iklan

iklan