Iklan

iklan

Tima Penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabawr Sambangi Desa Gunugsari Ciranjang

Wednesday, May 8, 2013 | 6:03:00 AM WIB Last Updated 2013-05-07T23:03:43Z
CIANJUR, (KC).- Tim penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Jawa Barat yang di pimpin oleh DR Budi Setiadi dan 6 anggota lainnya menyambangi Desa Gunungsari, Kec. Ciranjang, Kab. Cianjur, Selasa (7/5/2013). Mereka datang akan melakukan serangkaian penilaian terkait lomba desa tingkat Jawa Barat.

Turut mendampingi rombongan tim penilai Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Soleh, perwakilan Muspida, para kepala OPD, Camat, Tokoh masyarakat serta para alim ulama, Kepala Desa, LSM, serta Para tamu undangan lainnya.

Menurut Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Soleh, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) merupakan indikator yang belaku secara internasional untuk mengukur tingkat pencapaian dan keberhasilan program yang di selenggarakan di suatu negara sampai  daerah kabupaten bahkan tingkat kecamatan untuk mengetahui sampai sejauh mana keberhasilan dan peningkatan pembangunan di suatu daerah atau wilayah.

Penduduk di Kab. Cianjur kata bupati mencapai kurang lebih dua juta jiwa merupakan pokok utama masalah pembagunan baik dari segi pendidikannya, kesehatannya, kesejahteraannya, dan prilaku akhlaknnya. Beberapa alternatif program telah di canangkan baik oleh pemerintah pusat maupun daerah untuk mengakselerasi peningkatan IPM di berbagai wilayah. Salah satu diantaranya adalah lomba desa yang bertujuan untuk memotivasi dan mengakselerasi keberhasilan dan pencapaian program pembangunan yang telah di konsep.

Kab. Cianjur merupakan yang pertama dinilai oleh Tim penilai tingkat Provinsi Jawa Barat. Desa yang menjadi peserta dalam lomba tersebut di tetapkan Desa Gunungsari, Kec. Ciaranjang  sebagai desa  dengan pengelolaan terbaik tingkat Kabupaten Cianjur.

"Baik dalam pengelolaan administrasi pemerintahan maupun pelaksanaan program-program tingkat desa. Hal pokok yang akan menjadi penilaian adalah kinerja dari seluruh aparatur pemerintahan dan desa terkait dengan program yang sudah diada," katanya.

Tjetjep Muchtar Soleh, berharap semua lembaga terkait turut aktif berpartisipasi dalam lomba desa tersebut dengan terus mengontrol, mengawasi dan mengkorodinasikan seluruh aparat pemerintahan atau OPD untuk terus konsen dalam membantu desa yang akan turut menjadi peserta dalam lomba desa tingkat provinsi tersebut.

"Dalam penilaian kinerja desa peserta tim harus kompak dan selaras dengan data-data statistik hasil-hasil pembangunan harus akurat sebagai bukti tertulis kinerja seluruh pihak secara kualitatif dan kuantitatif," tegasnya (KC-02)**.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tima Penilai Lomba Desa Tingkat Provinsi Jabawr Sambangi Desa Gunugsari Ciranjang

Trending Now

Iklan

iklan