Iklan

iklan

Pasangan Irvan-Herman Resmi Daftar Pilkada Diusung Partai Golkar, PKB, dan PBB

Tuesday, July 28, 2015 | 8:05:00 PM WIB Last Updated 2015-07-28T13:08:14Z
CIANJUR-[KC],- Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Cianjur periode 2016-2021, H  Irvan Rivano Muchtar, H Herman Suherman hari ini resmi mendaftar ke KPU Cianjur, Selasa (28/7/2015).

Pasangan Irvan-Herman di usung Koalisi rakyat yang terdiri dari  tiga partai politik. Partai  Golkar,  PKB, PBB.

Tim pemenangan Irvan-Herman, Muhammad Toha  menympaikan, bahwa pasangan Irvan-Herman sebelum berangkat ke Kantor KPUD, terlebih dahulu shalat dhuhur berjamaah di Masjid Agung. Setelah shalat, lalu doa bersama untuk kelancaran dan kemenangan pasangan Irvan-Herman.

Selanjutnya rombongan bergerak  ke KPUD dengan berjalan kaki dengan jumlah sekitar 1.500 orang, terdiri dari koalisi tiga  partai, Golkar, PKB, dan PBB serta sayap partai masing-masing. Kemudian, berbagai elemen dari rakyat, dari mulai komunitas Papajar (paguyuban pedagang kaki lima jalan raya), paguyuban parkir, paguyuban becak, pencak silat, forum pemuda cianjur, para santri pondok pesantren, komunitas motor besar dan masih banyak lainnya.“Karena kami mengambil tema koalisi rakyat. Jadi pasangan Irvan-Herman ini mendaftar ke KPUD, diantarkan oleh rakyat Cianjur,” papar Toha.

Toha mengaku,  awalnya pasangan Irvan-Herman saat mendaftar hanya didampingi para pimpinan partai saja. Namun, animo masyarakat yang berkeinginan ikut mendaftar ke KPUD sangat tinggi, sehingga pimpinan partai memperbolehkannya. “Saat ini berdasarkan data, yang ikut sekitar 1500 orang. Jumlah itu, kami batasi, kalau tidak dibatasi pasti lebih dari jumlah itu.  Mereka relawan-relawan yang simpatik kepada Irvan-Herman,” tegasnya.

Ketua DPC PKB Cianjur, Lefi Ali Firmansyah menerangkan, bagi PKB  dengan mendaftarkan Irvan – Herman ke KPUD, ini bukti komitment PKB untuk menegakan demokrasi dan menyukseskan Pilkada langsung Desember 2015.

Selanjutnya, PKB  memilih Irvan - Herman dan berkoalisi, Golkar, PBB , karena pasangan ini dinilai memiliki visi dan misi yang sama dengan PKB. Yaitu membawa cianjur ke depan "lebih maju dan  agamis". Lefi yang juga anggota DPRD Cianjur menerangkan, dalam  pandangan PKB, Irvan-Herman adalah pemimpin yang dicintai rakyat, dan memiliki kemampuan untuk mewujudkan harapan rakyat cianjur secara keseluruhan.

“Kami juga setelah pendaftaran ini, PKB  beserta seluruh jaringan dan sayap partai akan bahu membahu bekerja keras memenangkan pasangan Irvan-Herman  dalam Pilkada , secara santun dan demokratis,” imbuhnya.

Ketua DPC PBB, Nandang Saipullah menegaskan, PBB sudah turun ke bawah untuk memenangkan pasangan Irvan-Herman. Nandang berkeyakinan pasangan ini akan memenangkan Pilkada, karena kaolisi partai sangat solid ditambah lagi Irvan-Herman dicintai rakyat Cianjur. “Kami tentu sudah jauh-jauh hari siap untuk memenangkan pasangan ini,” tegasnya.

Ketua DPD Golkar Cianjur, H Ade Barkah Surahman menerangkan, Golkar menilai pasangan Irvan-Herman adalah yang ideal untuk menjadi pemimpin Cianjur.Ade juga berkeyakinan cianjur di pimpin Irvan-Herman akan ada perubahan kepemimpinan yang lebih baik lagi.

“Kami juga siap untuk memenangkan pasangan Irvan-Herman ini untuk menuju cianjur satu,” imbuhnya.

Sementara itu, setelah rombongan tiba di kantor KPUD. Rombongan langsung disambut lima komisioner KPUD. Masing-masing Ketua Anggi Sofia Wardani, anggota Kusnadi, Selly Nurdinah, Hilman Wahyudin and Baban Mahendra.

Ketua KPUD Cianjur, Anggi Sofia Wardani memaparkan, pasangan Irvan-Herman di usung tiga partai,  Golkar, PKB, PBB. “Pasangan ini sudah memenuhi persyaratan menjadi calon bupati dan wakil bupati cianjur,” tegasnya. Anggi menerangkan, meski sudah memenuhi persyaratan, KPUD masih ada tahapanan selanjutnya. Dari mulai tahapan pemeriksaan berkas pendaftaran, verifikasi faktual, tes kesehatan tanggal 29 Juli sampai 1 Agustus.

“Jika semua tahapan itu lolos, maka para pendaftar, akan dinyatakan lolos dan ditetapkan sebagai calon bupati-wakil bupati periode 2016-2021,” imbuhnya[KC.02]***
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pasangan Irvan-Herman Resmi Daftar Pilkada Diusung Partai Golkar, PKB, dan PBB

Trending Now

Iklan

iklan